MAHASISWA BARU HARUS BERPERAN DALAM PENGHIJAUAN KOTA

Walikota Padang, FAUZI BAHAR mengharapkan kepada perguruan tinggi di Kota Padang, yang akan melakukan penerimaan mahasiwa baru tahun ini untuk ikut berperan dalam program penghijauan Pemerintah Kota Padang.

Keterlibatan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) merupakan salah satu wujud Tri Darma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian terhadap masyarakat.

Menurut FAUZI BAHAR, peneriman mahasiswa baru tahun ini merupakan moment yang tepat, karena program penghijauan Kota Padang bisa menjadi program Orientasi Pengenalan Kampus OSPEK pada PTN dan PTS maksud.

Program penghijauan berupa penanaman sejuta pohon diantaranya penanaman pohon Mahoni, penanaman bunga disepanjang jalur hijau, dan penanaman pohon pinang di sepanjang bantaran sungai.

Dikatakan, dengan jumlah mahasiswa baru yang dimiliki oleh 57 PTN dan PTS di Kota Padang, hanya diperlukan waktu 1 hari untuk melaksanakan penghijauan didaerah ini.

Program Clean dan Green City merupakan salah satu program dari Komite Kementrian Lingkungan Hidup KLH se-Asia Tenggara dan Asia Timur untuk mewujudkan pembangunan kota yang berkelanjutan.

Kota Padang merupakan salah satu pilot project di pulau Sumatera bersama dengan Kota Palembang.

Sumber : Warta Berita Kota pukul 14.00 tanggal 22 Mei 2011

About prosaturripadang

Radio Publik Milik Bangsa - Sekali Di Udara Tetap Di Udara

Posted on Mei 22, 2011, in Berita, Berita Kota, Kepemudaan, Lingkungan. Bookmark the permalink. Tinggalkan komentar.

Tinggalkan komentar